loading...

spesifikasi dan harga tablet advan khususnya Advan Vandroid S5-F


Tablet adalah istilah untuk menyebut smartphone dengan luas layar minimal 7 inci. Advan Vandroid S5-F merupakan tablet advan pertama yang diluncurkan oleh Advan Digital. Namun untuk sekedar menambah informasi, Advan S5F memiliki layar yang cukup jernih dan tajam. Dengan luas layar sebesar 5.7 inci, ponsel ini dibekali dengan kerapatan piksel sebesar ~320 ppi. Dengan teknologi IPS capacitive touchscreen yang mengadopsi fitur multitouch hingga 5 titik sentuh membuatnya semakin nyaman dioperasikan. Untuk Advan Vandroid S5-F ini, mereka menyebutnya sebagai Smart Note, karena luas layarnya masih kurang dari standar tablet.
spesifikasi dan harga tablet advan vandroid S5-F


Tablet advan Vandroid S5F telah dibekali dengan berbagai fitur mumpuni. Sebut saja sistem operasi Android Jelly Bean 4.2.1 dan prosesor Cortex A7 Quad-core 1.2GHz. Didukung dengan memori internal sebesar 4GB dan RAM 1GB, menjadikan Advan S5-F sebagai teman yang cukup bisa diandalkan. Seperti produk Advan terbaru lainnya, S5F juga dibekali dengan teknologi Anti Lag 3D Games dan V Color Engine. Anda bisa memainkan game-game 3D tanpa hambatan dengan kualitas gambar yang lebih jernih dan tajam.

Kelebihan tablet advan S5-F berlanjut ke sektor kamera. Untuk urusan pengambil gambar dan video, gadget ini telah dilengkapi dengan dual kamera dengan kekuatan 13 Megapiksel. Sama dengan kamera belakang yang diusung S5K yang dibanderol dengan harga yang lumayan fantastis pula. Sementara untuk kamera depan, Advan memberikan kamera dengan resolusi cukup lumayan yakni 3 Megapiksel untuk
Advan Vandroid S5-F ini.

Menjelajah internet bukan lagi hambatan bagi
Advan Vandroid S5-F ini karena telah mendukung jaringan data 3G HSDPA untuk terkoneksi dengan dunia maya lebih cepat. Selain itu Anda juga bisa memanfaatkan WiFi hotspot untuk terhubung ke internet melalui tablet advan ini sementara untuk terhubung dengan perangkat lainnya, bisa memanfaatkan bluetooth atau kabel data.

Kelebihan lain yang dimiliki
tablet advan Vandroid S5F adalah fitur dual SIM. Fitur ini menjadi sangat penting mengingat orang zaman sekarang rata-rata memiliki lebih dari satu kartu seluler untuk berbagai keperluan dan sebagai sumber daya, Advan Vandroid S5-F dibekali dengan baterai Lithium berkapasitas 2500 mAh. Baterai tersebut cukup awet jika digunakan untuk keperluan sehari-hari. Namun jika Anda memiliki mobilitas tinggi, sebaiknya siapkan power bank.

Spesifikasi dan harga Advan Vandroid S5-F

Jaringan
Quadband GSM/WCDMA 2100 MHz & Dual SIM
Layar
5.7 inci, TFT Capacitive touchscreen 1280×720 piksel, 5 poin multi-touch, IPS Panel (~320 dpi);

OS
Android 4.2.1 Jelly Bean
Prosesor
Cortex A7 Quad-core 1.2GHz
Memori internal
RAM 1GB, Storage 4GB
Memori eksternal
microSD
Transfer data
HSDPA, EDGE, GPRS
Kamera utama
13MP, Video recorder
Kamera depan
3MP
Konektivitas
WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth, kabel data USB, audio jack 3.5mm
Browser
HTML
 
  

 Untuk harga tablet advan  Vandroid S5-F klik disini
 Advan Vandroid S5-F merupakan ponsel pintar dengan banyak kelebihan. Diantaranya prosesor yang tangguh, kualitas layar dan kamera utama yang bagus. Juga dukungan terhadap teknologi dual SM card. Kekurangannya ada pada kapasitas baterai yang kurang menggigit.Demikianlah informasi tentang tablet advan semoga tulisan ini bisa menjadi refrensi buat anda, sebelum anda memutuskan untuk membeli sebuah tablet, terutama tablet Andvan itu sendiri. Seperti biasa Jangan lupa unuk membagikan info ini pada saudara atau sahabat anda yang saat ini sedang membutuhkan. Terima kasih.

0 Response to "spesifikasi dan harga tablet advan khususnya Advan Vandroid S5-F "

loading...